Postingan Populer

Sering Begadang Karena Bayi Susah Tidur? Gunakan 11 Jurus Jitu ini Agar Bayi Tidur Nyenyak



Tak bisa dielakkan lagi jika punya bayi pasti sering begadang

Mau agar tidak setiap hari begadang karena bayi susah tidur? lakukan jurus jitu ini agar bayi tidur nyenyak di malah hari.

Saking istimewanya, tentu perlakuan orang tua pada bayi pun harus istimewa. Sebab, kondisi bayi berbeda dengan manusia dewasa. Orang tua harus telaten dalam mengurusnya.

Baca juga : Berakibat Fatal Bahkan Kematian ini Pertolongan Pertama yang Harus Dilakukan Saat Bayi Tersedak

Banyak orang tua yang harus sering begadang karena bayinya susah tidur atau malah sering bangun malam. Nah, untuk itu, orang tua harus tahu cara mengatasi masalah tersebut.

Dilansir dari inspiradata, berikut ini 11 strategi yang bisa diterapkan orang tua agar bayi tidur dengan nyenyak  di malam hari:

  1. Agar bayi tidur nyenyak, atur jadwal menyusu. Pilihlah waktu menyusui sebelum bayi tertidur dan saat bangun tidur, sehingga saat tertidur bayi dapat terlelap dengan pulas tanpa sering terbangun karena lapar. bayi pun tidur lebih lelap dan nyenyak. Sikap disiplin orangtua akan membantu bayi menemukan pola tidurnya. itu cara sederhana agar bayi tidur nyenyak
  2. Kenali Tanda Mengantuk. Mengantuk merupakan pertanda tubuh bayi mulai lelah. Biasanya ditandai dengan menggosok-gosokkan mata, mengisap-isap jari, menguap atau malah menangis (rewel). Bila tanda-tanda ini muncul, segera tidurkan bayi.
  3. Atur Penerangan agar bayi tidur nyenyak. Pada malam hari, redupkan lampu kamar agar bayi belajar membedakan antara waktu siang dan malam. Kondisi itu akan membantu bayi untuk membentuk pola tidurnya. Dengan pencahayaan yang redup, maka bayi akan mudah terlelap. Selain itu, produksi hormon melatonin juga akan meningkat. Selain bermanfaat untuk kekebalan tubuh, hormon ini juga membantu bayi untuk tidur.
  4. Agar bayi tidur lelap, atur suhu ruangan. Sebelum tidur, pastikan suhu udara pas, sehingga bayi nyaman untuk tidur. Setel suhu dengan tepat di kamar, tidak kelewat panas tapi juga tidak terlalu dingin. Bila menggunakan pendingin ruangan, setel suhu kurang lebih 26°C.
  5. Ciptakan Ritual tidur. Ciptakan ritual tidur yang menyenangkan untuk bayi, seperti membacakan buku cerita atau mengelus-elus kepalanya. Pijatan lembut pada tubuh bayi yang dilakukan sebelum tidur, mampu membuat bayi merasa nyaman dan membantu tidurnya lebih lelap.
  6. Mandi dulu dengan air hangat agar bayi tidur nyenyak. Bersihkan badan bayi sebelum tidur. Seka dengan air hangat agar tubuh bayi tidak lengket. Setelah mandi, biasanya bayi akan mudah tertidur dengan pulas. Sebab, rasa hangat akan memperlancar sirkulasi dan aliran darah. Pun saat bersamaan, terjadi pelemasan sendi, jaringan dan otot, sehingga peredaran darah dapat bekerja secara baik. Bayi pun menjadi tenang dan nyaman.
  1. Kenakan pakaian nyaman agar bayi tidur lelap. Kenakan pakaian yang nyaman, seperti yang berbahan kaus atau katun yang mudah menyerap keringat. Pastikan ukurannya pas, tidak kelewat besar atau kecil. Hindari pakaian berbahan sintetis karena tidak menyerap keringat.
  2. Putarkan Musik. Putarkan musik pengantar tidur yang lembut seperti lullaby atau musik klasik. Atau, orangtua dapat pula bersenandung. Tapi ingat biasakan agar bayi tidak tidur dalam gendongan.
  3. Pasang kelambu agar bayi tidur nyenyak. Upayakan ruangan yang digunakan untuk tidur terbebas dari nyamuk. Salah satunya dengan manfaatkan kelambu khusus untuk bayi sebagai pelindung dari gigitan nyamuk.
  4. Bedong itu adalah pilihan. Jika bayi dibedong untuk tujuan menyelimutinya agar badannya tetap hangat saja. Jadi tidak usah kencang sehingga menghambat geraknya. Bayi juga perlu bergerak  dalam tidurnya.
  5. Sapa sang bayi saat ia terbangun. Jangan lupa berikan senyum dan minta ia untuk tidur lagi dengan menepuk dan membelai. Jangan ajak bayi bermain dan membuat suara gaduh. Dengan demikian, lambat laun ia akan belajar membedakan kapan waktunya tidur, dan kapan ia bisa bermain.

 Semoga dapat memberikan manfaat, dan tidak lagi menjalani rutinitas begadang